Download Data SHP Jenis Tanah Seluruh Indonesia
Tanah merupakan bagian yang terdapat pada kerak bumi yang tersusun atas mineral dan bahan organik. Hans jenny (1899-1992) seorang pakar tanah di Amerika Serikat mengatakan bahwa tanah terbentuk dari bahan induk yang telah mengalami modifikasi /pelapukan akibat dinamika factor iklim, organisme (termasuk manusia) dan relief permukaan bumi seiring berjalannya waktu.
Tanah dalam konteks kajian geografis adalah tanah sebagai tubuh alam yang menyelimuti permukaan bumi dengan berbagai sifat dan menwatakannya yang khas dalam hal proses pembentukan, keterpadatan, dinamika dari waktu ke waktu serta manfaatnya bagi kehidupan manusia. Karena tanah terbentuk secara berkala dan dari waktu ke waktu maka setiapa daerah memilki jenis tanah yang berbeda-beda pula.
Pada halaman ini kami akan membantu teman-teman untuk mendapatkan data SHP Jenis tanah untuk seluruh Indonesia dalam bentuk 1 file dalam format data Shapefile (SHP). Adapun tampilan atribut filenya sebagai berikut :
Data Shapefile (SHP) Jenis tanah ini bersumber dari website GeoNetwork yang di asosisi oleh FAO PBB. Data yang disajikan berupa 1 file yaitu peta digital jenis tanah seluruh dunia. Pada halaman ini data tersebut sudah kami potong khusus untuk wilayah seluruh Indonesia, jadi jika teman-teman ingin menggunakan data shp jenis tanah per kabupaten atau provinsi, cukup teman-teman lakukan clip saja.
Untuk mendownload data SHP (Shapefile) Jenis tanah klik gambar download di bawah.
Download Data SHP Jenis Tanah Seluruh Indonesia
Posting Komentar untuk "Download Data SHP Jenis Tanah Seluruh Indonesia"
Silahkan Berkomentar dengan Sopan
Posting Komentar