Cara Mudah Menggabungkan Polygon dengan Polyline (Garis) di Arcgis
Cara Mudah Menggabungkan Polygon dengan Polyline (Garis) di Arcgis
Sebelum memasuki langkah utama dalam penggabungkan Polygon dan Polyline (Garis) ada baiknya kita mengulang sedikit pengertian konsep dasar polygon dengan Polyline (Garis).
Polygon merupakan suatu objek
tertutup yang memiliki luas.
Polyline (Garis) merupakan suatu
objek yang terbentuk oleh dua titik koordinat atau lebih lalu terhubung menjadi
segmen-segmen lurus, dan tidak memiliki luas.
Dari 2 pengertian konsep dasar
diatas, sudah jelas perbedaan antara polygon dengan line. Sekarang kita ingin
menggabungkan 2 objek yaitu polygon dengan line, maka Timbul Pertanyaan
apakah bisa bergabung atau digabungkan antara polygon dengan line (garis)?
Jawabannya Tidak dan Bisa
Tidak, jika hanya
melakukan penggabungkan dengan merge atau union secara langsung maka tidak bisa
di lakukan karena konsep dasarnya polygon memiliki luas sedangkan line tidak
memiliki luas.
Bisa, kita sudah
mengetahui konsep dari kedua objek ini (polygon dan line), sehingga kita perlu
menyamakan salah satunya, misalnya polygon memiliki luas, line tidak memiliki
luas, jadi kita buat line memiliki luas dengan cara buffer, tetapi nilai
buffernya kita buat nilai minimal untuk syarat saja, disini untuk nilai buffer
line kitab isa pakai 0,5 meter, setelah line memiliki luasan, baru kita
gabungkan polygon dengan line yang Sudah memiliki luasan itu.
Untuk lebih memahami bagaimana
cara menggabungkan Polygon dengan Line di Arcgis, yuuks simak video dibawah ini
Posting Komentar untuk "Cara Mudah Menggabungkan Polygon dengan Polyline (Garis) di Arcgis"
Silahkan Berkomentar dengan Sopan
Posting Komentar